9 Tempat Wisata Di Samarinda yang Menarik Untuk di kunjungi

Home » Pusaka Wisata » 9 Tempat Wisata Di Samarinda yang Menarik Untuk di kunjungi

Ada banyak tempat wisata di samarinda yang Menarik Untuk Di Kunjungi.  Sebagaimana kita ketahui, Samarinda merupakan ibukota dari provinsi Kalimantan Timur. Sebagai salah satu kota terbesar di Kalimantan, kota ini juga menjadi yang terpadat penduduk nya di Kalimantan Timur. Seluruh wilayah Samarinda berbatasan langsung dengan kabupaten Kutai Kartanegara

Walaupun belum terlalu terkenal di Nusantara, tapi keindahan kota ini tidak bisa dipandang sebelah mata. Banyak tempat wisata di Samarinda yang memiliki pemandangan eksotis yang bisa di jadikan destinasi wisata bersama keluarga saat liburan nanti.

Obyek wisata menarik apa saja yang bisa kamu temui di Samarinda, yuk simak saja liputan selengkap nya dibawah ini.

#1. Kebun Raya Unmul

Tempat wisata di Samarinda yang harus kamu kunjungi pertama kali adalah Kebun Raya Unmul. Kebun raya ini awal nya di buat untuk hutan pendidikan milik Universitas Muawarman. Tapi sekarang sudah di buka untuk umum.

Di dalam kawasan Kebun raya terdapat sebuah danau yang berukuran cukup besar, para pengunjung bisa menikmati keindahan danau dengan menggunakan perahu. Di kawasan ini juga terdapat kebun binatang mini yang berisi berbagai macam binatang yang bisa di ajak bercengkrama.

Jika ingin berkunjung ke Kebun Raya Unmul ini, kamu bisa datang mulai dari jam 09.00 – 16.00 setiap hari, kecuali pada hari jumat, karena tempat ini tutup.

Kebun-Raya-Unmul-Samarinda

 

#2. Pulau Beras Basah

Obyek wisata yang satu ini menonjolkan sisi eksotis pantai dan laut nya, yang memang sudah cukup terkenal. Pulau Beras Basah berada di Bontang, Kalimantan Timur, tepat nya di Selat Makassar.

Pemandangan khas pantai timur Indonesia bisa anda saksikan disini, dengan hamparan laut yang berwarna biru, ombak yang tenang dan pantainya yang berpasir putih bagaikan intan berlian yang berkilau terkena sinar sang surya.

See also  Ayo Berkunjung ke Wisata Kuliner Soto Geprak dan Bakso Geprak Khas Malang yang Legendaris

Menurut kisah yang beredar luas di masyarakat terkait penamaan pantai ini, pada zaman dulu, entah di zaman apa, ada kapal yang berlabuh di pulau ini dengan membawa muatan beras. Kondisi cuaca saat itu sangat buruk, karena tak ingin mengambil resiko beras-beras tersebut di turunkan di pulau ini dan basah terkena ombak, sehingga disebutlah pulau ini dengan nama Pulau Beras Basah.

Untuk sampai ke pulau ini, memerlukan waktu perjalanan sekitar 3 jam dari kota Samarinda.

Pulau-Beras-Basah

 

#3. Taman Rekreasi Lembah Hijau

Tempat wisata di Samarinda selanjutmya adalah Taman Rekreasi Lembah Hijau. Lokasi Taman ini tidak jauh dari Kebun Raya Unmul, berlokasi di Samarinda-Bontang Km 15. Lembah hijau menyuguhkan berbagai fasilitas bermain seperti flying fox, camping ground, kolam renang, replika hutan, gazebo, arena bermain anak, kolam pancing dll.

Di taman ini kamu juga bisa menikmati aneka kuliner khas Samarinda yang ada di kafetaria. Kalau ingin bermain air di tempat ini juga tersedia water boom yang memiliki fasilitas seluncur air, ember raksasa dan semprotan, cocok untuk tempat liburan bersama keluarga.

Taman Rekreasi Lembah Hijau tasikmalaya

 

#4. Air Terjun Tanah Merah

Jika dilihat dari nama nya obyek wisata alam yang satu ini cukup unik, Air Terjun Tanah Merah. Lokasi nya berada di Dusun Purwosari, Kecamatan Samarinda Utara, jarak nya sekitar 14 km dari pusat kota Samarinda.

Pesona dari air terjun ini adalah air nya yang sangat jernih dan segar, tapi ketika air sampai di bawah dalam sekejap akan berubah warna menjadi kemerah merahan. Hal ini disebabkan karena tanah di wilayah ini termasuk jenis tanah gambut. Ketinggian air terjun mencapai 15 meter.

Untuk sampai ketempat ini, kamu bisa menggunakan kendaraan umum, berupa angkot jurusan pasar segiri sampai sungai siring, lokasi nya mudah di cari dan banyak wisatawan yang datang ke tempat ini.

See also  Khasiat Cokelat untuk Pengobatan Alternatif

Air Terjun Tanah Merah

 

#5. Penangkaran Buaya

Tempat wisata di Samarinda yang satu ini jarang di temukan. Tempat penangkaran Buaya ini banyak memberikan informasi dan pengetahuan baru tentang si predator ini.

Alamat penangkaran buaya ini berada di Desa Pulau Atas, Kelurahan Makroman, Kecamatan Palaran, jarak nya sekitar 17 km dari pusat kota Samarinda. Luas penangkaran ini mencapai 7 hektar. Terdapat 3 jenis buaya di tempat ini, yaitu buaya siam, buaya muara dan buaya sepit. Tempat ini mudah di jangkau baik dengan motor maupun mobil.

Penangkaran Buaya Samarinda

 

#6. Desa Budaya Pampang

Tidak hanya Jogja yang terkenal dengan wisata budaya nya, di Samarinda juga ada obyek wisata yang cukup terkenal yaitu Desa Budaya Pampang. Desa ini dihuni oleh suku Dayak Kenyah. Tempat ini ramai dikunjungi oleh wisatawan pada akhir pekan.

Di desa ini setiap hari minggu pada jam 13.00 – 15.00 akan diadakab pertunjukan seni, yang bertempat di gedung pertemuan. Gedung disini beda dengan di kota, kalau di tempat ini gedung lebih menyeeupai rumah adat Dayak dengan ukiran ukiran khas suku.

Pada saat pertunjukan seni berlangsung semua warga di wajibkan memakai pakaian adat, kamu juga bisa menyewa pakaian tersebut. Selain itu di desa ini juga sudah tersedia toko souvenir yang menjual hasil kerajinan warga setempat.

Desa Budaya Pampang

 

#7. Telaga Permai Batu Besaung

Tempat wisata di Samarinda yang satu ini adalah sebuah kawasan hijau yang  sering di gunakan sebagai lokasi untuk berkemah. Di tempat ini terdapat telaga yang biasa orang menyebutnya Telaga Permai Batu Bersaung.

Struktur tanah di wilayah ini memiliki ketinggian yang bervariasi sehingga aliran sungai yang melaluinya menyerupai air terjun pendek. Untuk menikmati kesegaran air nya kamu bisa berendam disini. Pemandangan di kawasan ini sangat indah dan alami.

See also  5 Tempat Wisata Alam Di Bandung yang Mempesona

Jarak Telaga Permai Batu Besaung sekitar 15 km dari pusat kota Samarinda.

Telaga Permai Batu Besaung

 

#8. Pulau Kumala

Pulau kumala berada di tengah sungai Mahakam, pulau ini terbentuk dari pengendapan lumpur sungai. Bentuknya memanjang menyerupai perahu yang terbalik. Tempat ini berada di sebelah barat kota Tenggarong,  Kabupaten Kutai Kartanegara, jika dari pusat kota Samarinda jaraknya 27 km.

Untuk sampai ke pulau ini kamu bisa menggunakan perahu motor atau kereta gantung dari Tenggarong. Banyak yang bilang kalau tempat ini mirip dengan Taman Mini di Jakarta. Mungkin karena pulau Kumala menggambarkan kebudayaan Kalimantan, mulai dari candi, bangunan adat dan patung lembu.

Selain bangunan yang memiliki nilai budaya tinggi, di Pulau Kumala ini juga menyediakan berbagai wahana permainan modern, seperti kereta mini, sky tower yang tingginya mencapai 75 meter, kereta gantung dan komedi putar. Disini juga tersedia penginapan yang bisa di sewa, dengan fasilitas kolam renang dan cottage.

Pulau Kumala

 

#9. Air Terjun Pinang Seribu

Air terjun ini berada di Kelurahan Sempaja Utara, Samarinda Utara. Keunikan dari Air terjun pinang seribu adalah undakan-undakan yang menyerupai tangga dan bisa di naiki. Arus air di tempat ini tidak deras sehingga anak-anak aman main disini.

Selain bermain air, ditempat ini kamu juga bisa menyewa sepeda air seharga 15 ribu jika ingin berkeliling di danau buatan. Jika lelah kamu bisa beristirahat di gazebo gazebo yang ada di kawasan ini. Untuk harga tiket masuk air terjun pinang seribu per orang di kenai biaya 5 ribu.

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments