Tari Merak merupakan salah satu tarian tanah air yang memiliki keunikan tersendiri. Kamu dapat mengetahui lebih banyak tentang sejarah tari merak dan makna yang ada di balik tari merak.
Indonesia memiliki ragam jenis tarian dari setiap daerah yang hadir dengan berbagai makna dibalik setiap gerakan, properti, dan pertunjukannya. Salah satu tarian yang terkenal adalah Tari Merak. Tentunya kamu pernah mendengar tentang tarian satu ini bukan?
Ketika kamu penasaran dengan tari yang berasal dari Jawa Barat ini, maka kamu perlu menyimak beberapa informasi berikut. Kamu dapat mengetahui tentang asal daerah tari merak, dan berbagai ciri khas dari tari yang satu ini.
Sejarah Tari Merak
Tari merak adalah salah satu tarian yang berasal dari tanah Pasundan Jawa Barat. Tarian ini diciptakan oleh Raden Tjetchep Soemantris. Tari yang mengadaptasi dari tingkah laku burung merak ini sangat unik. Walaupun seiring dengan berjalannya waktu, gerakan pada tarian ini juga telah mengalami perubahan sehingga memiliki sifat yang mengarah pada tarian dinamis dan kontemporer.
Setelah itu, tarian ini diberikan kontribusi oleh dua seniman yang terkenal yaitu Dra. Irawati Durban Arjon dan Romanita Santoso. Ciri dari burung merak ditampilkan pada pakaian yang digunakan oleh penari yang memiliki motif burung merak. Selain itu, sepasang sayap yang indah juga menunjukan pesona tersendiri.
Tari merak biasanya dibawakan secara bersama-sama oleh tiga atau lebih penari. Tari dibawakan dengan iringan gending dengan lagu macan ucul. Tari ini sangat dikenal di dalam negeri bahkan sampai luar negeri. Keindahan yang khas dari burung merak dibawakan dengan kostum yang indah.
Ciri Khas Tari Merak
Setiap tarian yang ada di tanah air tentunya memiliki ciri khas tersendiri. Tari merak juga memiliki karakteristik yang membedakannya dengan tarian lainnya. Berikut bebrapa ciri khas dari tari merak.
- Tari ini tentu memiliki ciri yang khas dari busananya. Kostum untuk tarian ini tentunya identik dengan motif bulu merak. Dengan sepasang sayap dan ekor tentu semakin kental dengan ciri khas merak. Tak lupa, setiap penari juga mengenakan hiasan kepala berbentuk mahkota.
- Gerakan dari tarian merak mengikuti tingkah lakuk dari burung merak jantan yang menarik perhatian merak betina.
Fungsi dan Makna dari Tarian Merak
Tari merak biasanya dipersembahkan saat penyambutan tamu pada suatu acara atau ritual. Selain itu, terkadang tarian ini juga dipertunjukan saat ada hajatan atau acara pernikahan. Tari ini juga dapat digunakan saat penyambutan rombongan tamu pengantin pria saat menuju ke pelaminan.
Tari merak juga dapat digunakan saat pengenalan budaya Indonesia di kancah internasional. Keindahan kostum yang menggambarkan cantiknya burung merak tentu sangat menarik untuk dilihat. Tarian ini tidak hanya dibawakan oleh penari wantia saja, namun biasanya dibawakan juga oleh penari pria.
Tari Merak memiliki arti yang menunjukan semua hal tentang burung merak baik dari perilaku dan keindahan bulu merak. Gerakan pada tarian merak menggambarkan merak jantan yang sedang mencari perhatian burung merak betina. Gerakan yang lembut, tangkas dan luwes tentu sangat menarik peratian.
Sekarang, kamu sudah tahu tentang tari merak bukan? Tarian khas Pasundan ini tentu menjadi salah satu tarian yang menarik dengan properti dan gaya yang unik. Tari yang ada tentu menjadi salah satu warisan budaya yang harus dijaga sehingga tidak ada salahnya untuk mengenal setiap tarian yang ada di tanah air.