Anda mungkin jenuh dengan hiruk pikuk kota Jakarta, yang ada di bayangan kita adalah macet, banjir, polusi dan lain sebagainya. Namun sebenarnya kota Jakarta adalah kota kebanggaan kita, sebagai ibu kota Indonesia, Jakarta dan sekitarnya juga menawarkan berbagai tempat wisata yang bisa melepaskan penat anda dan memberika kesempatan bagi anda untuk menikmat sisi lain kota Jakarta. Berikut ini kami sajikan beberapa pilihan tempat – tempat wisata di Jakarta dan sekitarnya yang wajib anda ketahui.
Daftar Tempat Wisata Di Sekitar Jakarta
- Kebun Raya Bogor
Tempat wisata di sekitar Jakarta yang pertama dalah kebun raya Bogor. Kebun botani ini menawarkan kesejukan dengan koleksi lebih dari 15 ribu tumbuh – tumbhan de tanah seluas 87 H. Selain tumbuh tumbuhan, di kebun raya bogor juga sebagai tempat bermain bagi rusa rusa yang sudah mendiami tempat ini sekian lama. Tempat ini cocok untuk anda menghabiskan sisa liburan anda bersama keluarga, karena di sini anda dapat menyaksikan bunga terbesar di dunia yang itu bunga bangkai serta ada juga ppohon kelapa sawit yang merupakan pohon tertua se asia tenggara.
- Hutan Kota Depok
Hutan Kota depok adalah hutan kota yang terletak di kawasan Universitas Indonesia,terletak ditengah – tengah kota Jakarta. Wajar saja jika tempat ini menjadi pembeda di tengah gersang nya kota Jakarta. Anda dapat jalan – jalan juga menaiki sepeda bahkan anda dapat memancing di danau yang sudah tersedia. Selain itu hutan kota depok juga menyediakan penginapan bagi anda yang memang berniat untuk menginap. Penginapan bernama Wisma Makara dapat anda jadikan tempat istirahat yang ideal setelah lelah seharian berjalan jalan.
- The Jungle
Bogor memiliki wahana bermain air yang sangat lengkap yaitu The Jungle. Banyaknya wahana yang ditawarkan menjadikan The jungle tepat untuk anda menghabiskan weekend bersama keluarga. Yang menjadi andalan dari tempat ini tentunya adalah wisata air yang menyediakan kolam bagi anak – anak, kolam dengan arus, Senluncur yang panjang. Tempat ini juga dijadikan sebagai tempat futsal air. Jika anda menyukai hal hal yang berbau misteri, tempat ini juga menyediakan rumah hantu yang siap membuat anda kaget dan ketakutan. Sinema 4D dan taman burung bisa menjadi solusi untuk menyegarkan mata anda.
- Taman Bunga Kriya Mandala Krida Bakti Pramuka Cibubur
Seperti namanya, Taman ini merupakan taman dengan berbagai jenis tanaman bunga. Taman ini di bangun oleh Presiden Soeharto pada lahan seluas kurang lebih 15 Hektar. Selain tu, di Taman Kriya Mandala ini juga disediakan wahana bermain anak, kolam renang dan juga bermacam macam wahana permainan air lainya. Harga yang di bandrol untuk tiket masuknya juga sangat terjangkau, Hanya senilai 6000 rupiah.