Pahami Letak Jerawat Untuk Menentukan Perawatan Wajah

Home » Pusaka Kecantikan » Pahami Letak Jerawat Untuk Menentukan Perawatan Wajah

jerawatJerawat memang masalah wajah yang kerapkali membuat orang menjadi pusing. Pasalnya jerawat memang kehadirannya sangat mengganggu di wajah. Jika terdapat jerawat di wajah dapat membuat rasa percaya diri menurun drastis dan rasa nyeri yang amat sangat akan juga dirasakan.

Bahkan banyak orang yang mengatakan bahwa jerawat adalah sebuah mimpi buruk yang membuat orang yang mengalaminya benar – benar merasa terperangkap didalamnya. Pastinya sampai saat ini masalah jerawat tidak ingin dirasakan siapapun. Untuk itu dalam hal melakukan perawatan wajah harus dilakukan seoptimal mungkin supaya masalah jerawat tidak datang lagi dan lagi di wajah.

Faktor yang dapat memicu jerawat sebenarnya ada banyak sekali. Akan tetapi berdasarkan studi yang berkembang, diungkapkan bahwa masalah jerawat yang berkembang di wajah terjadi karena satu atau dua faktor internal yang menjadi pemicu terberatnya. Bahkan penyebab masalah jerawat dapat diidentifikasi berdasarkan letaknya loh! Yuk kita simak dulu uraiannya!

Identifikasi Jerawat Berdasarkan Letak Jerawat di Wajah  

Jerawat pada Dagu

Jika jerawat tumbuh di dagu, itu artinya anda mengalami tingkat stres yang tinggi. Stres itulah yang menjadi penyebab utama berkembangnya jerawat di dagu. Bagi anda yang ingin menuntaskan masalah jerawat di dagu ini, anda harus mengontrol emosi dan bersikap lebih santai.

Jerawat pada Hidung

Jika jerawat muncul pada hidung, artinya anda memiliki pola makan yang buruk. Gangguan pencernaan yang anda alami juga dapat menjadi pemicunya. Agar masalah jerawat di hidung dapat tuntas, anda harus mengubah pola makan dan berupaya mengonsumsi makanan yang bergizi.

Jerawat pada Dahi

Salah satu hal yang dapat menyebabkan jerawat muncul di dahi adalah karena anda terlalu banyak mengonsumsi makanan olahan yang instan. Untuk mengatasinya, anda harus menghindari selama beberapa saat makanan olahan instan sampai jerawat anda benar – benar sembuh.

See also  5 Bahan Makanan Alami Penangkal Sinar UV dan Mencegah Penuaan Dini

Jerawat di Pipi

Stres dan alergi dapat menjadi pemicu utama munculnya jerawat di pipi. Jika jerawat muncul di pipi sebelah kanan dapat mengindikasikan adanya gangguan paru – paru atau stres. Untuk mengatasinya, lakukan perawatan membersihkan wajah seoptimal mungkin, dan santaikan diri anda jangan sampai stres kembali pada anda.

Mari kita Pahami Letak Jerawat Untuk Menentukan Perawatan Wajah. Semoga informasi kali ini yang kami sampaikan sehubungan dengan perawatan wajah mengatasi jerawat bermanfaat. Selamat mencoba.

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments