Cara Mengatasi Anyang-Anyangan Secara Alami

Home » Pusaka Kesehatan » Cara Mengatasi Anyang-Anyangan Secara Alami

Cara Mengatasi Anyang AnyanganAnyang-anyangan merupakan salah satu kondisi tubuh dimana seseorang akan merasa ingin buang kecil secara terus-menerus. Namun ketika ingin mengeluarkan air kencing tersebut, maka rasa nyeri dan sakit pun akan keluar. Disamping itu, air seninya kadang juga keluar atau malah tidak keluar. Tentu ketika hal ini dibiarkan terus-menerus akan menyebabkan rasa tidak nyaman bukan?

Sejatinya, anyang-anyangan sendiri bisa terjadi karena adanya bakteri yang menyerang ke dalam tubuh. Untuk itu, bagi Anda yang ingin menyembuhkan anyang-anyang, maka haruslah membasmi bakteri tersebut denga menggunakan bahan alami yang ada. Kira-kira seperti apa ya cara mengatasi anyang-anyangan secara alami?

Nah bagi Anda yang saat ini sudah penasaran dengan cara mengatasi anyang-anyangan secara alami, langsung saja yuk simak ulasan lengkapnya berikut ini!

Cara Mengatasi Anyang-anyangan Secara Alami

Dibawah ini ada beberapa cara mengatasi anyang-anyangan secara alami yang bisa kami sampaikan. Selengkapnya simak ulasan berikut ini!

Jeruk Nipis

Salah satu cara mengatasi anyang-anyangan secara alami ialah dengan jeruk nipis. Kandungan zat aktif dan zat antiseptik yang terdapat pada jeruk nipis dipercaya mampu mengatasi anyang-anyangan dengan sangat cepat dan efektif. Adapun cara mengobati anyang-anyang dengan jeruk nipis bisa Anda lakkan dengan memeras air jeruk nipis lalu dicampurkan dengan 1 gelas air hangat. Setelah itu campurkan ramuan tersebut dengan satu sendok madu alami untuk mengurangi rasa asam yang ada. Konsumsi ramuan ini sehari 3x dan anyang-anyang akan sembuh dengan sendirinya.

Pijat Refleksi

Nah bagi Anda yang ingin segera sembuh dari anyang-anyang yang menyebalkan ini, maka langsung saja lakukan pijat refleksi sebagai salah satu cara mengatasi anyang-anyang secara alami. Dalam hal ini Anda tidak boleh sembarangan melakukan pijat refleksi karena efek sampingnya bisa mempengaruhi kinerja saraf dan organ tubuh lainnya. Disini yang harus Anda lakukan ialah dengen memijat bagian bawah jempol dengan keras secara terus-menerus. Lakukan hal ini selama 10 menit dan lihat hasilnya.

See also  Inilah Khasiat Kecapi untuk Mengatasi Gangguan Kesehatan

Kumis Kucing

Cara mengatasi anyang-anyang selanjutnya yang bisa Anda lakukan ialah dengan mengkonsumsi ramuan kumis kucing. Sama halnya dengan jeruk nipis tadi, kumis kucing juga memiliki kandungan zat aktif yang lebih cepat membunuh bakteri penyebab anyang-anyang di bagian usus besar. Adapun cara mengobati anyang-anyang menggunakan kumis kucing ialah dengan mengambil beberapa helai kumis kucing yang kemudian dijemur sampai kering. Selanjutnya daun yang sudah kering tersebut dijadikan sebagai bahan alami untuk membuat minuman seperti halnya ketika kita membuat teh. Untuk mengurangi rasa pahit yang ada pada ramuan ini, Anda bisa menambahkan 2 sendok madu alami. Konsumsi ramuan ini sehari 3x dan lihat hasilnya.

Ikat Jempol Kaki

Cara mengatasi anyang-anyangan selanjutnya yang bisa dilakukan ialah dengan mengikat jempol kaki menggunakan tali rafia atau sapi ijuk. Memang hal ini terlihat sedikit aneh, namun percaya atau tidak rupanya hal ini terbukti ampuh mengatasi anyang-anyang lho! Berdasarkan riset dokter sendiri, ketika jempol kaki di ikat dengan tali, maka ada bagian saraf yang secara tidak langsung ikut terpijat sehingga langsung mengurangi nyeri dari anyang-anyangan tersebut.

Nah itulah tadi beberapa cara mengatasi anyang-anyang secara alami yang bisa Anda coba. Bagaimana, sangat mudah sekali bukan cara mengobati anyang-anyang tersebut? Jika dengan cara alami di atas anyang-anyang masih sering terjadi dan sulit sembuh, langsung saja Anda pergi ke dokter untuk mendapatkan perawatan yang benar.

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments